Leg Kedua Persib vs Borneo FC Kemungkinan Bentrok Jadwal Persija vs Bali United di Patriot - Piala Indonesia Update

Sabtu, 27 April 2019

Leg Kedua Persib vs Borneo FC Kemungkinan Bentrok Jadwal Persija vs Bali United di Patriot


Pertandingan babak 8 besar Piala Indonesia antara Persib Bandung melawan Borneo FC direkomendasikan digelar pada Sabtu 4 Mei 2019 pukul 15.00 WIB di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Rekomendasi dari Polres Bandung itu telah diteruskan ke PSSI, maka laga leg kedua Persib vs Borneo FC kemungkinan bentrok jadwal Persija vs Bali United di Patriot.

Laga leg kedua Persija Jakarta melawan Bali United dalam babak 8 besar dijadwalkan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Sabtu 4 Mei 2019 sore hari. Sementara pertandingan Persib Bandung kontra Borneo FC awalnya direncanakan pada tanggal 29 April 2019 harus ditunda karena pihak kepolisian tidak mengeluarkan izin keramaian sehubungan dengan rangkaian kegiatan Pemilu Serentak 2019 dan bersiap-siap mengamankan peringatan Hari Buruh Internasional.

Namun yang jelas, General Coordinator PERSIB, Budhi Bram Rachman menginginkan laga Persib Bandung versus Borneo FC tidak berlangsung di bulan Ramadan. "Kami akan terus mengupayakan agar pertandingan bisa digelar sebelum bulan Ramadan,” kata Bram dilansir laman resmi Persib.

Sementara itu menurut laman resminya pihak Borneo FC memahami situasi dan kondisi yang terjadi. Mereka saat ini menunggu surat balasan dari PSSI. “Penundaan ini jelas berdampak pada durasi turnamen. Tapi kami tak masalah, karena yang meminta penundaan bukan kami, tetapi dari Persib. Sisi positifnya, mungkin terkait dengan teknis persiapan tim.” kata Sekretaris klub Hariansyah Ari.

Mungkin saja dua laga tersebut bisa bermain di hari yang sama, tapi tidak dengan jam kick off pertandingan. Mengingat Persib dan Persija adalah dua tim dengan rating level atas, pemegang hak siar Jawa Pos TV maupun RCTI kemungkinan tidak mau melewatkan peluang bisnis terbesarnya. Salah satu laga harus dimainkan pada malam hari.

Baik Jawa Pos TV maupun RCTI kedua stasiun televisi ini selalu menyiarkan pertandingan Persib dan Persija secara langsung, terutama RCTI yang rajin menyiarkan laga-laga dua klub tersebut dibanding tim lainnya di Piala Indonesia 2018-2019.



Apapun itu yang jelas pertandingan leg kedua babak 8 besar Piala Indonesia Persib vs Borneo FC dan Persija vs Bali United tidak bisa dilewatkan oleh pecinta sepakbola Indonesia. Dua tim tuan rumah yang sementara ini kalah agregat akan berjuang keras membalikan keadaan di depan ribuan pendukungnya. Sebelumnya pada leg pertama Persib dan Persija dihajar dengan skor 1-2 oleh lawan-lawannya.

1 komentar:

  1. Thanks infonya ya gan ...

    Cek Berita Bola Transfer Pemain Terbaru di https://bolanewsports.com/category/transfer-pemain/

    Cara Termudah Untuk Ikut Nonton klik kata Sabung Ayam di Bawah ini !
    Sabung Ayam

    BalasHapus