Sanusi Rachman Juru Taktik Persegres Saat Bersua Persinga Ngawi di Piala Indonesia - Piala Indonesia Update

Senin, 17 Desember 2018

Sanusi Rachman Juru Taktik Persegres Saat Bersua Persinga Ngawi di Piala Indonesia


Persegres Gresik United bersiap menghadapi pertandingan babak 64 besar Kratingdaeng Piala Indonesia, tim Gresik memilih pelatih mereka. Persegres kembali memilih Sanusi Rachman juru taktik Persegres saat bersua Persinga Ngawi di Piala Indonesia.

Angga Adi Perdana yang merupakan CEO Persegres mengatakan alasan dipilihnya Sanusi Rachman sebagai Pelatih karena yang bersangkutan memiliki pengalaman dan sudah mengenal para pemainnya.

Sanusi Rachman merupakan Pelatih Persegres Gresik United saat tim Gresik itu mengarungi kompetisi Liga 2 musim 2018. Selain pertimbangan tersebut Angga Adi Perdana melihat waktu yang mepet dalam mempersiapkan tim menuju Ngawi.

Kompetisi dengan nama resmi Kratingdaeng Piala Indonesia mempertemukan Persinga Ngawi menjamu Persegres Gresik United di Stadion Ketonggo, Ngawi, Kamis, 27 Desember 2018. Pertandingan yang termasuk dalam babak 64 besar zona 5 ini pemenangnya akan lolos ke babak 32 besar.

Disinggung soal target, Angga menjelaskan dirinya tidak mematok target terlalu muluk. Angga juga mengatakan tidak menutup kemungkinan Persegres untuk menambah jasa baru yang  ia maksud merupakan pemain muda.


Namun CEO Persegres Gresik United itu juga menginginkan timnya yang akan bertamu nanti untuk bermain maksimal melawan Persinga Ngawi. “Untuk target semaksimal mungkin dengan hasil sebaik-baiknya,” jelas Angga Adi Perdana seperti dikutip beritajatim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar